Stoner menegaskan dirinya hadir di Sepang hanya sebagai peguji Ducati. Ia sama sekali tak berpikir tampil dan bersaing dengan Rossi serta pembalap lainnya. (Baca juga : Stoner Keukeuh Enggak Bakal Balik ke MotoGP)
Pria yang saat ini berusia 30 tahun itu memutuskan pensiun pada 2012. Dalam pengujian, Stoner berhasil mencatat waktu tercepat kelima.
Rossi menanggapi hadirnya Stoner di pengujian itu sebagai tantangan tersendiri. "Untuk semuanya, hasil itu sangat bagus. Semua pembalap tahu kecepatan Ducati. Ini sangat bagus untuk menatap lomba," papar Rossi dilansir Crash, Kamis (4/2/2016).
"Saya pikir Stoner akan kembali berlomba. Tapi saya tidak tahu kalau itu terjadi," sambung The Doctor.
Pembalap lainnya juga menyambut baik kehadiran Stoner. Jorge Lorenzo mengatakan tak bisa dipungkir Ducati di bawah kendali Stoner jadi berbeda. "Stoner bisa memacu dengan cepat, (Andrea) Ianone juga tidak terlalu lambat. Stoner bisa jadi pembalap pertama di depan Ianone. Andrea (Dovizioso) dengan pengalamannya bakal menambah ramai persaingan. Jadi untuk sebuah demonstrasi Stoner tak terlalu buruk untuk urusan kecepatan."
Pujian juga datang dari Cal Crutchlow. Menurutnya, Stoner adalah pembalap luar biasa. "Dia tercepat dalam 10 tahun belakangan ini. Dia dan Marquez dua sosok yang mengedepankan kecepatan."
Sementara itu bos Ducati Gigi Dall'Igna menilai Stoner sosok cerdas yang mudah diajak kerja sama. "Dia bisa memberikan umpan balik sejak hari pertama. Kami mempersiapkan dalam beberapa hari dan di hari pertama kami sebenarnya tidak mengharapkan apa-apa dari dia. Kami hanya mencoba settingan dan memberinya keleluasaan mengendarai motor."
"Tapi di hari terakhir, kami terkejut dengan hasilnya. Stoner begitu yakin dengan performa motor kami termasuk dengan ban," pungkas Dall'Ign
Sumber: http://sports.sindonews.com/read/1082856/49/jika-casey-stoner-comeback-valentino-rossi-siap-terima-tantangan-1454594628
0 komentar:
Posting Komentar